Monday, January 11, 2016

Pengertian dan Fungsi Kulit

Kulit adalah salah satu organ yang sangat penting bagi manusia, Pengertian dan fungsi kulit tentu harus diketahui dari sekarang agar kita bisa lebih menjaga kulit dari berbagai gangguan yang terjadi.

Pengertian dan Fungsi Kulit
Pengertian dan Fungsi Kulit

Pengertian dan Fungsi Kulit


Pengertian kulit
Kulit atau bahasa biologinya Integumen merupakan suatu lapisan pelindung terluar dari tubuh manusia. Kulit mempunyai fungsi vital bagi sistem tubuh. Setiap saat ada jutaan sel kulit yang rusak dan mengharuskan untuk diperbarui karena kulit tidak berhenti menerima berbagai rangsangan mekanis dari laut. Kulit terdiri dari dua lapisan, yaitu Epidermis (lapisan luar) dan Dermis (korium atau Lapisan dalam) Lapisan terluar kulit ada beberapa lapis yaitu stratum korneum (lapisan zat tanduk) yang mati dan sering kali mengelupas, stratum lusidum, stratum granulosun yang mengandung pigmen, dan stratum germintavim yaitu lapisan yang selalu membentuk sel-sel kearah luar.

Pada lapisan dermis kulit ada akar rambut, kelenjar pembulun darah dan serabut saraf. Kelenjar dermis meliputi sebagai berikut:
  • Kelenjar minya (glandula sebasea) merupakan penghasil minyak untuk menghindari kekeringan dan mengerutnya kulit.
  • Kelenjar keringat (glandula sudorifera) mempunyai bentuk yang sederhana sebagai pembuluh panjang dari lapisan malphigi, masuk ke bagian dermis.

Pangkar kelenjar keringat menggulung dan berhubungan dengan kapiler darah. Kelenjar ini akan menyerap air dan garam-garam mineral dari darah kapiler. Dan kemudian dikeluarkan melalui kulit sebagai keringat. Keringat yang keluar dari kulit akan diserap oleh panas tubuh, dan membuat suhu tubuh menjadi tetap. Pengeluaran keringat yang diluar batas wajar misalnya orang yang sering beraktifitas atau terkena sinar matahari akan menyebabkan "Lapar garam". Kurangnya kadar garam dalam darah bisa mengakibatkan kekejangan dan pingsan. Kegiatan kelenjar keringat dibawah pengaruh pusat pengatur suhu di hipotalamus dapat membuat enzim brandikinin.

Fungsi Kulit
Fungsi kulit bagi tubuh manusia adalah sebagai berikut:
  • Untuk melindungi tubuh dari kuman, panas, zat kimia, pnyinaran dan gesekan.
  • Untuk mengatur suhu tubuh dan menjaga agar air yang keluar tidak berlebihan.
  • Sebagai alat ekskresi atau mengeluarkan zat yang berupa minyak atau keringat.

Itulah beberpaa manfaat dari kulit dan pengertiannya. Yang bisa dijadikan artikel kali ini. Karena tanpa adanya kulit mungkin manusia tidak akan tampak sebagaus ini, terlebih lagi kulit juga merupakan suatu pelindung dari berbagai bentuk untuk menyelamatkan manusia itu sendiri dari berbagai gangguan yang mungkin terjadi.

Selanjutnya >>>
Pengertian dan Fungsi Kulit Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 comments:

Post a Comment